Nakita.id - Ternyata ada 2 tanda bayi sudah siap MPASI yang membuat pemberian makanan pendamping ASI bisa dimulai sebelum 6 bulan.
Umumnya pemberian MPASI akan dilakukan ketika bayi berusia 6 bulan.
Hal itu juga sesuai dengan anjuran yang diberikan oleh Badan Kesehatan Dunia atau WHO.
Tetapi di samping itu, seorang dokter anak menyebutkan kepada Nakita.id bahwa Association American Pediatrics menyatakan pemberian ASI boleh diberikan sejak usia 4 bulan.
Meski boleh lebih cepat, dr. Juliawaty Salim Sp.A mengingatkan ada 2 syarat utama yang harus dipenuhi kalau ingin mulai memberikan MPASI sebelum 6 bulan.
Pada dasarnya untuk memulai pemberian MPASI ini harus sesuai dengan prinsipnya terlebih dahulu.
dr. Julia menyebutkan bahwa asupan nutrisi dalam ASI akan mulai berkurang ketika bayi berusia 6 bulan.
"Untuk memberikan asupan nutrisi yang mulai berkurang pada ASI ketika anak usia 6 bulan jadi prinsipnya adalah kita memberikan ASI itu harus tepat waktu," ujar dr. Julia dalam wawancara eksklusifnya bersama Nakita.id.
Selain tepat waktu, Moms juga harus memberikan ASI dengan kandungan nutrisi yang lengkap.
Dengan begitu tak hanya sekadar memberikan makan, tetapi juga perlu memerhatikan asupan makronutrient dan micronutrient.
Setelah itu, Moms juga harus memberikan MPASI dalam kondisi yang aman.
Aman yang dimaksud yaitu dari segi higenitasnya.
"Baik itu dari persiapannya, kemudian kita pemberiannya, kemudian penyimpanan MPASI itu sendiri, dan harus tepat pemberiannya dengan teksturnya dan jenisnya frekuensi yang sesuain" jelas dokter yang praktik di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kemayoran.
Ketika sudah memahami prinsip dasar pemberian MPASI, barulah mulai memberikannya pada Si Kecil.
Mengacu pada AAP, dr. Julia membenarkan bahwa pemberian MPASI sudah diperbolehkan sejak usia 4 bulan.
Tetapi ada 2 faktor yang harus terpenuhi terlebih dahulu sebelum memberikannya.
"Anak diberikan MPASI di usia 4-6 bulan, iya memungkinkan, tetapi kita harus memperhatikan faktor kesiapan fisik dan psikologis anak," ungkap dr. Julia pada Nakita.id.
Faktor Fisik
Kepada Nakita.id, dr. Julia menyebutkan bahwa MPASI bisa diberikan sebelum 6 bulan kalau bayi sudah mampu menegakan kepalanya.
Baca Juga: Murah dan Mudah Dikonsumsi Bayi, Manfaat Hati Ayam untuk Menu MPASI Si Kecil Ternyata Luar Biasa
Selain itu, coba perhatikan kemampuannya untuk duduk.
Bayi berusia di bawah 6 bulan yang sudah siap menerima MPASI akan mampu duduk ketika diberi bantuan.
Terakhir, perhatikan juga refleks menjulur lidahnya.
dr. Julia menyebutkan bahwa pemberian MPASI sebelum 6 bulan bisa dilakukan kalau refleks menjulurkan lidah tidak dominan atau berkurang.
Faktor Psikologis
Baca Juga: Bukan Cuma Kandungan Gizinya, Ternyata Ini 6 Manfaat Berikan Jagung untuk Bayi Sebagai MPASI
Selain faktor fisik, dr. Julia juga menyebutkan bahwa ada faktor psikologis yang perlu diperhatikan ketika ingin memberikan MPASI sebelum 6 bulan.
Perlu diketahui bahwa bayi yang sudah siap menerima MPASI sebelum 6 bulan akan memiliki ketertarikan terhadap makanan.
"Adanya nikmat atau ketertarikan anak terhadap makanan dia seperti ingin mengambil dan memasukkan ke mulutnya," jelasnya.
Nah, itulah prinsip dasar dan tanda bayi siap menerima MPASI yang perlu diperhatikan.
Ketika semua itu siap dan terpenuhi, maka pemberian MPASI bisa diberikan sejak usia 4 bulan.