Nakita.id - Rumah tangga Rio Reifan dengan Henny Mona dikabarkan terngah diuji.
Sebelumnya, Henny Mona memang tampak tegar selalu ada untuk Rio Reifan kala harus meringkuk di balik jeruji besi.
Namun, Henny Mona mendadak dibuat meradang dengan ulah sang suami yang disebut tega melakukan KDRT.
Sampai akhirnya Henny Mona mantap menggugat cerai Rio Reifan.
Diwartakan Nakita.id, Henny mengaku dirinya mendapat perlakuan kasar dari suaminya.
Ia mengaku pernah disundut rokok hingga dicakar dan meninggalkan bekas luka lebam.
Tapi setelah sekian lama tak ada kabar, Henny Mona yang belum sah cerai dari Rio Reifan kepergok jalan bareng mantan suami Tessa Kaunang.
Kedapatan berduaan dengan Henny Mona, Sandy Tumiwa lantas angkat bicara.
Pengakuan Sandy Tumiwa itu terekam di kanal YouTube KH Infotainment pada Jumat (22/1/2021).
Mulanya, Sandy Tumiwa menjelaskan bahwa dirinya memang sengaja membuat janji bertemu dengan Henny Mona.
"Kebetulan emang janjian," kata Sandy Tumiwa.
Menyoal kedekatannya dengan istri Rio Reifan, Sandy Tumiwa mengaku sudah kenal lama dengan Henny Mona.
"Kita udah deket, udah lama, udah bertahun-tahun pokoknya," jelas mantan suami Tessa Kaunang.
Mendengar Henny Mona belum sah cerai dengan Rio Reifan, Sandy Tumiwa tampak santai menanggapinya.
"Wah, enggak tahu deh, tanya tuh (menunjuk Henny Mona)," tukas Sandy.
"Ya, kan saling support aja kita, ya?" tandas Henny Mona.
Baca Juga: Dulu Sempat Bantah Hamil Duluan, Sekarang Henny Mona Sebut Sedang Mengandung Buah Hati Rio Reifan
"Iya lah, ya gitu (saling mendukung)," sahut Sandy Tumiwa.
"Ya, saling support semoga bisa, enggak tahu ke depannya kayak gimana, kan, ya saya enggak ngerti," kata Sandy.
Meski masih jadi istri orang, Henny Mona tak pikir panjang melontarkan pujian setinggi langit untuk duda Tessa Kaunang.
"Baik sih dia, wise, terus smart, ngasih masukan-masukan yang baik-baik buat aku," jelas Henny Mona.