#FamilyQuality dengan Mengajarkan Anak Membaca, Ternyata Manfaatnya Sungguh Tidak Disangka Moms!

By Diah Puspita Ningrum, Kamis, 28 Januari 2021 | 19:25 WIB
#FamilyQuality mengajari anak membaca untuk meningkatkan kemampuan otaknya (Freepik.com)

Nakita.id - Kegiatan bersama keluarga tentu saja sangat menyenangkan, apalagi jika bisa rutin dilakukan.

Selain untuk mempererat #FamilyQuality, berkegiatan bersama keluarga juga berefek baik untuk pertumbuhan si Kecil.

Selain bagus untuk psikologis dan kebahagiaan setiap anggota, menghabiskan waktu bersama keluarga juga berdampak baik untuk perkembangan anak.

Baca Juga: Luangkan Waktu #FamilyQuality Cuma dengan Menemani Buah Hati Jalan Kaki Pergi ke Sekolah, Ini Manfaat Baik Bagi Anak-anak

Baca Juga: #FamilyQuality ala Jevin Julian yang Kompak dengan Rinni Wulandari Luangkan Waktu 1 Jam untuk Nord Kiano Belajar dan Bermain di Rumah

Moms bisa menyisipi waktu berkumpul keluarga dengan mengajarkan nilai-nilai kehidupan atau mengasah kemampuan anak.

Salah satunya adalah bermain tapi juga mengajarkan anak membaca dengan berbagai media yang tersedia.

Buku cerita bergambar dan juga audio book bisa menjadi pilihan jitu untuk Moms yang mau mengajari anak membaca.

Melansir dari Raising Children, mengajarkan anak membaca atau membacakan cerita untuk anak punya manfaat luar biasa.