Cuma Pakai Kopi Moms Bisa Bikin Rambut Tumbuh Lebih Lebat, Melakukannya Bisa dengan 2 Trik Sederhana Ini

By Riska Yulyana Damayanti, Minggu, 31 Januari 2021 | 06:30 WIB
Manfaat kopi untuk rambut (Freepik.com)

Nakita.id - Banyak orang yang melakukan berbagai cara untuk melebatkan rambutnya.

Nyatanya, ada bahan alami yang bisa melebatkan rambut salah satunya dengan menggunakan kopi.

Kafein dalam kopi membantu merangsang folikel rambut untuk meningkatkan pertumbuhan rambut. 

Baca Juga: Mitos atau Fakta Minum Kopi Saat Menyusui Bikin Bayi Rewel dan Susah Tidur? Ini Penjelasan Selengkapnya dari Dokter

Dihydrotestosterone (DHT) merupakan komponen utama dalam menentukan pertumbuhan rambut.

DHT ketika dipecah oleh enzim tertentu membantu meningkatkan pertumbuhan rambut.

Namun, ketika enzim ini gagal memecahnya, DHT mulai menumpuk dan itu melemahkan folikel rambut dan merusak integritas rambut, sehingga menghentikan pertumbuhan rambut. Di situlah kafein bekerja.

Para peneliti telah menemukan bahwa kafein membantu memblokir penumpukan DHT, meningkatkan sirkulasi darah di kulit kepala, dan merangsang folikel rambut untuk meningkatkan pertumbuhan rambut. 

Baca Juga: Tanpa Perlu Beli Salep, Masalah Stretch Mark Bisa Hilang Permanen Hanya dengan Telaten Manfaatkan Bubuk Kopi Seperti Ini

Berikut trik menggunakan kopi untuk melebatkan rambut.

1. Air kopi

Membilas rambut dengan kopi diikuti dengan pijat kepala cepat menstimulasi folikel rambut dan sangat membantu dalam meningkatkan pertumbuhan rambut.

Mulanya Seduh secangkir kopi yang kental dan sisihkan hingga dingin.

Baca Juga: Kabar Baik untuk Pecinta Kopi, Terbongkar Sudah Fakta di Balik Kopi yang Bisa Bikin Tubuh Seperti Ini

Keramas rambut seperti biasa dan peras kelebihan air dari rambut.

Miringkan kepala ke belakang dan tuangkan kopi yang sekarang dingin ke kulit kepala dan rambut. 

Pijat kulit kepala selama 3-5 menit, lalu tutupi rambut dengan topi mandi. Biarkan selama 20-30 menit.

Bilas rambut dengan air hangat dan biarkan rambut kering dengan sendirinya. 

Baca Juga: Mudah dan Murah, Gunakan Bubuk Kopi untuk Maskeran dan Rasakan Manfaat Tak Terduganya untuk Kulit, Penasaran?

Lakukan cara ini 2-3 kali seminggu untuk hasil yang diinginkan.

2. Scrup kopi

Sama seperti kulit, kulit kepala juga membutuhkan scrub yang menutrisi.

Mengelupas kulit kepala dengan kopi meningkatkan kesehatan kulit kepala dan kualitas rambut Anda secara keseluruhan.

Baca Juga: Mudah dan Murah, Gunakan Bubuk Kopi untuk Maskeran dan Rasakan Manfaat Tak Terduganya untuk Kulit, Penasaran?

Seduh secangkir kopi dan saring untuk mengumpulkan bubuk kopi yang diseduh. Lalu Biarkan bubuk kopi benar-benar dingin.

Ambil bubuk kopi secukupnya dan gunakan untuk menggosok kulit kepala secara menyeluruh selama 3-5 menit.

Setelahnya bilas dan biarkan rambut kering dengan sendirinya. 

Sebaiknya lakukan cara ini 1-2 kali dalam seminggu untuk hasil yang diinginkan.

Baca Juga: Tak Hanya Buat Wajah Glowing, Kandungan Kafein dalam Kopi Juga Mampu Atasi 5 Masalah Kulit dari Anti-Aging hingga Mata Panda, Cari Tahu Yuk!