Gara-gara Kecoa, Mobil Perempuan Ini Tabrak Jembatan Penyebrangan

By Fairiza Insani Zatika, Senin, 29 Januari 2018 | 17:19 WIB
Mobil Mazda merah yang rusak parah karena menabrak jembatan. ()

Nakita.id – Kecoa nampaknya menjadi salah satu serangga yang paling ditakuti perempuan.

Keberadaannya tak jarang membuat beberapa perempuan merasa terancam, geli dan jijik.

Seperti yang dialami oleh seorang perempuan berusia 61 tahun di Singapura baru-baru ini.

BACA JUGA: Ingin Secantik Wanita Korea? Ini Tips Make Up Korea yang Cocok Untuk Kulit Indonesia

Melihat kecoa yang merangkak di mobil, membuat seorang perempuan ketakutan, hingga ia menabrak jembatan penyebrangan di Jurong East Central pada Jumat (26/01/2017) lalu.

Peristiwa tersebut dibagikan ke dalam media sosial Facebook yang menunjukkan Mazda merah rusak di pinggir trotoar.

Bumper depannya tampak rusak parah setelah menabrak pagar di dasar tangga jembatan.

Polisi yang menangani kasus ini menerima laporan tentang kecelakaan yang melibatkan sebuah mobil di Jurong East Central, menuju Science Center Road, sekitar pukul 07.30.

Malangnya, perempuan yang mengemudi mobil itu harus dilarikan ke Rumah Sakit Umum Ng Teng Fong.

BACA JUGA: Tahukah, Anak Terlambat Bicara Bisa Jadi Diakibatkan Gangguan Ini

Pengemudi mobil mengalami luka ringan dan dilarikan ke rumah sakit

Melansir situs The Straits Times, perempuan itu yang mengemudikan mobil dan sendirian. Ia menderita luka ringan.