Setahun Tanpa Ashraf Sinclair, BCL Akui Tak Lagi Bisa Tidur Nyenyak Meski Anak dan Ibunya Menemani Semalaman, 'Setiap Setengah Jam Gue...'

By Aullia Rachma Puteri, Minggu, 14 Februari 2021 | 07:45 WIB
BCL (Youtube/ It's Me BCL)

Nakita.id - Kesedihan masih dirasakan Bunga Citra Lestari sejak Ashraf Sinclair meninggal dunia.

Hampir setahun lalu, Bunga Citra Lestari harus kehilangan cinta sejatinya.

Pria yang sudah menikah dengannya sejak 2008 itu meninggal dunia secara mendadak.

Semua orang kaget ketika mendengar suami BCL tiada karena saat itu bapak 1 anak ini tak pernah dikabarkan punya penyakit serius.

Baca Juga: Hampir Setahun Ashraf Meninggal Dunia, BCL Sebut Ingin Hadirkan Sosok Pria untuk Dampingi Putranya Noah Sinclair

Dan kehilangan itu membuat BCL harus memulai hidup baru hanya dengan Noah Sinclair, buah cintanya dengan Ashraf.

Kebiasaan-kebiasaan baru tentu muncul dalam kehidupan wanita yang kerap disapa Unge ini.

Salah satunya kebiasaan pelantun Sunny saat tidur.

Kebiasaan baru BCL saat tidur ini diceritakannya sendiri di kanal Youtube It's Me BCL pada Sabtu (13/02).