Nakita.id - Menjaga keharmonisan dalam keluarga sangatlah penting, terlebih di tengah pendemi seperti sekarang ini.
Apalagi kalau Moms dan Dads masih menjalankan pekerjaan dari rumah atau WFH.
Nyaris 24 jam waktu keluarga akan dihabiskan di rumah.
Tapi perlu diingat bahwa semakin banyak punya waktu bersama artinya semakin harmonis keluarganya.
Percuma memiliki waktu 24 jam bersama pasangan dan anak tetapi tidak menjaga keharmonisannya sehingga kedekatan di antaranya tidak terjalin dengan baik.
Dengan begitu, di tengah pandemi ini tidak cukup punya banyak waktu, tetapi juga butuh menjaga keharmonisan tersebut.
Dan dalam acara kolaborasi Sorona Parenting dan Nakita.id: 'menjaga keharmonisan dalam rumah tangga', Editor in Chief Nakita.id David Togatorop membagikan tipsnya agar keharmonisan tetap terjaga selama pandemi.