Jangan Memotret Menara Eiffel di Malam Hari, Ternyata Ini Sebabnya

By Fadhila Auliya Widiaputri, Minggu, 4 Februari 2018 | 20:39 WIB
()

Nakita.id - Datang ke Kota Paris tentu tak lengkap rasanya jika tidak mengunjungi dan mengambil foto di Menara Eiffel.

Menara Eiffel memang menjadi salah satu destinasi wisata terpopuler dikala para pelancong datang ke kota mode tersebut.

Oleh karena itu tak heran jika Menara Eiffel selalu ramai di setiap waktu, baik itu di waktu siang maupun malam hari.

Terlebih saat malam, Menara Eiffel nampak begitu romantis dengan hiasan cahaya lampu yang begitu indah.

BACA JUGA: Ini Suhu Kamar Tebaik Untuk Tidur, Bisa Bikin Awet Muda Lo, Moms!

Namun cukup dinikmati saja ya Moms.

Jangan coba-coba mengambil foto Menara Eiffel saat di malam hari, sebab ternyata hal itu merupakan tindakan ilegal.

Dilansir dari Travel and Leisure, peraturan larangan foto Menara Eiffel di malam hari tersebut tercatat dalam hukum hak cipta Uni Eropa.

Bahkan memotret kerlap-kerlip Menara Eiffel saat malam juga dianggap melanggar hak cipta.

Sebab Lampu kerlap-kerlip yang berada di Menara Eiffel ditambahkan pada tahun 1985 dan secara teknis dimiliki oleh sang seniman, Pierre Bideau.

BACA JUGA: Mau Menabung dari Uang Belanja Bulanan? Cukup Lakukan Ini Saat Belanja

Lampu-lampu indah tersebut akan berkilau dan berkedip selama lima menit setiap jam mulai sore hingga pukul 1 pagi.