Selama Ini Berusaha Menahan Diri, Anak Kandung Hotma Sitompul Tiba-tiba Buat Pengakuan Mengejutkan, 'Terusir dari Rumah dan Tidak Dianggap'

By Aulia Dian Permata, Selasa, 30 Maret 2021 | 18:00 WIB
Unggahan foto Instagram anak kandung Hotma Sitompul (Instagram/silahasianfeliciani)

Nakita.id - Kisruh rumah tangga Hotma Sitompul dan Desiree Tarigan belum juga menemui titik terang.

Bukannya mereda, kini malah kedua belah pihak saling membuka fakta masing-masing yang membuat masalah makin runyam.

Hotma Sitompul melalui kuasa hukumnya, Dion Pongkor telah memberi keterangan pers pada Senin (29/03/2021) di LBH Mawar Saron, Sunter, Jakarta Utara.

Dalam konferensi pers itu, Dion mengungkap bahwa Hotma masih mau bersatu kembali dengan istrinya, Desiree Tarigan.

Baca Juga: Desiree Tarigan Tak Lagi Hidup di Rumah Mewah Ayah Sambung Bams Eks Samson, Putri Hotma Sitompul Isyaratkan Kelakuan Keji Mertua Mikhavita Wijaya, 'Merasa Tertekan'

Menurut Dion, masalah ini seharusnya bisa diselesaikan secara internal apalagi mendengar bahwa Desiree juga ingin berdamai kembali.

Namun, kabar mengejutkan justru datang dari anak kandung Hotma Sitompul, Sila Hasian Feliciani.