Nakita.id - Di tengah polemik rumah tangga Sule dan Nathalie Holscher, keluarga Nathalie tampak ikut campur membuka suaranya.
Oma Nathalie menyebutkan bahwa cucunya akan bercerai dengan Sule setelah lebaran.
Kemudian paman Nathalie yaitu Rudi Holscher melayangkan tuduhan kepada Sule.
Sule disebut menduakan tuhan karena menggunakan ilmu hitam di rumahnya.
Bahkan Rudi mengakui bahwa ada orang yang mengadukan kepada dirinya melihat hal-hal mistis di dalam rumah mewah Sule.
Rudi menyebutnya sebagai guna-guna yang digunakan oleh Sule.