Menjelang Hari Raya Harga Santan Kelapa Melonjak Tinggi? Begini Resep Opor Ayam Bumbu Kuning Tanpa Santan Moms

By Shinta Dwi Ayu, Rabu, 12 Mei 2021 | 12:48 WIB
Ilustrasi resep opor ayam bumbu kuning tanpa santan. (Tribunnews.com)

Nakita.id - Begini resep opor ayam bumbu kuning tanpa santan dan sangat mudah Moms.

Sebentar lagi umat muslim di seluruh dunia akan merayakan Hari Raya Idul Fitri.

Meski harus merayakan Lebaran di tengah pandemi tentu saja tidak melunturkan antusias umat muslim merayakan Hari Kemenangan tersebut.

Satu hari menjelang Lebaran umat muslim tentuya sudah melakukan berbagai persiapan.

Baca Juga: Bosan dengan Rendang dan Opor Ayam? Berikut Makanan Khas Lebaran yang Tak Kalah Enak dan Mengenyangkan

Mulai dari busana, hingga memasak makanan khas lebaran.

Berbicara mengenai makanan, menjelang Hari Raya Idul Fitri justru banyak bahan-bahan makanan yang mengalami pelonjakan harga yang tinggi.

Mulai dari daging sapi, daging ayam, bahkan santan kelapa pun mengalami kenaikan harga.

Padahal santan kelapa sendiri merupakan salah satu bahan yang sangat diperlukan untuk membuat makanan khas lebaran seperti rendang dan opor ayam.