Benarkah Tantrum Pada Anak Bisa Jadi Sebagai Gejala Autisme? Begini Penjelasannya Menurut Ahli

By Shinta Dwi Ayu, Sabtu, 22 Mei 2021 | 17:45 WIB
Tantrum sebagai gejala autisme. (Nakita.id)

Nakita.id - Tantrum pada anak memang bukan sesuatu yang perlu dikhawatirkan oleh Moms dan Dads.

Semua anak tentu saja akan mengalami yang namanya tantrum tersebut.

Pasalnya tentrum sendiri merupakan perkembangan yang baik untuk anak.

Baca Juga: Anak Tiba-tiba Tantrum Saat Jalan-jalan di Mall atau Tempat Umum Lainnya? Yuk Cari Tahu Cara Mengatasinya Lewat Sonora Parenting Bersama Nakita.id

Dapat dikatakan baik karena dengan adanya tantrum Si Kecil mulai belajar mengungkapkan apa yang ia rasakan, apa yang membuatnya tidak nyaman, dan sebagainya.

Tak hanya itu, tantrum juga bisa mempererat bonding antara Moms dan sang buah hati.

Pasalnya ketika anak sedang tantrum, Moms memiliki kewajiban untuk datang memeluknya, memberi ketenangan, dan mengajak Si Kecil berbicara dari hati ke hati.