Nakita.id - Belum usai gelombang tsunami Covid-19 di India, muncul pandemi baru yang mematikan, yaitu jamur hitam.
Sebagian besar pasien yang terserang jamur hitam, terlebih dahulu terpapar virus covid-19.
Kemungkinan virus Covid-19 melemahkan sistem imun tubuh, sehingga jamur hitam mudah menyerang manusia.
Dikutip dari Kompas.com, setidaknya ada 7.250 pasien Covid-19 yang kemudian terpapar jamur hitam.
Sebagian besar mengalami kerusakan mata, hingga terpaksa harus diambil matanya agar jamur tidak menyebar.
Sebanyak 60 persen pasien yang terpapar Covid-19 kemudian jamur hitam, setidaknya satu bola matanya diangkat.
Kondisi yang memprihatinkan ini disebabkan oleh mucormycosis.
Mucormycosis menyerang manusia yang memiliki sistem kekebalan tubuh yang lemah.