Terjadi 26 Mei 2021 Besok, Ahli Sebut Fenomena Gerhana Bulan Total Kali Ini Lebih Istimewa, Mengapa?

By Diah Puspita Ningrum, Selasa, 25 Mei 2021 | 12:15 WIB
Ilustrasi Gerhana Bulan Total (Super Blood Moon) ((NASA VIA BBC INDONESIA))

Nakita.id - Fenomena gerhana bulan total menjadi salah satu peristiwa yang jarang terjadi.

Pasalnya, momen in hanya terjadi ketika benda langit seperti bulan atau planet, bergerak ke dalam bayangan benda langit lainnya.

Gerhana bulan total terjadi ketika bulan bergerak dalam orbit mengelilingi bumi, dan di saat yang sama bumi mengorbit matahari.

Baca Juga: Siap-siap! Gerhana Matahari Cincin Akan Terjadi Besok di Indonesia, Begini Cara Aman untuk Menyaksikannya

Ada masa ketika bumi berada di antara matahari dan bulan, saat ini terjadi bumi menghalangi sinar matahari yang biasanya dipantulkan oleh bulan.

NASA menjelaskan kalau gerhana bulan total terjadi ketika bulan dan matahari berada di sisi berlawanan dari bumi.

Meski permukaan bulan tertutup oleh bumi, sebagian sinar matahari tetap bisa menyentuh permukaan bulan.