Saat Si Kecil Merasa Takut Bertemu Dengan Orang Baru, Lakukan Hal Ini Agar Anak Menjadi Lebih Berani!

By Ruby Rachmadina, Rabu, 26 Mei 2021 | 14:00 WIB
Ilustrasi Anak Kecil dilecehkan. (Freepik)

2. Sering mengajak Si Kecil bertemu orang baru

Mengajak Si Kecil ketempat-tempat yang ramai dikunjungi oleh orang seperti berbelanja ke mal.

Hal tersebut dapat membuat Si Kecil merasa terbiasa dan kecemasannya terhadap orang baru akan sedikit berkurang.

Moms bisa mengenalkan kepada Si Kecil dengan orang-orang yang berada di tempat tersebut.

Terus mengenalkan Si Kecil kepada orang baru, semakin banyak kesempatan anak bertemu orang baru dan mengetahui bahwa mereka akan aman.

Semakin sering bertemu dengan orang baru, semakin besar juga kemungkinan ketakutannya akan berkurang.

Baca Juga: Jangan Pernah Abaikan Kesempatan Bermain Si Kecil, Bikin Pintar!

3. Berikan rasa aman untuk Si Kecil

Rasa aman sangat dibutuhkan untuk Si Kecil agar bisa melewati masa ketakutan saat bertemu dengan orang baru.

Saat Si Kecil merasa ketakutan, Moms dapat menunjukan rasa kasih sayang terhadap Si Kecil dengan memberi pelukan.

Saat Moms memperkenalkan Si Kecil kepada seseorang yang baru usahakan Moms tetap berada bersamanya.

Baca Juga: Berikan Rasa Aman dan Nyaman pada Si Kecil dengan Menggendongnya

Jangan lupa untuk memberitahu bahwa orang lain di sekitarnya tidak memiliki niat yang jahat terhadap dirinya.

Memberikan rasa amat untuk Si Kecil dapat melatih keberaniannya dan tidak merasa trauma saat bertemu dengan orang baru di sekitarnya.