Nakita.id - Memiliki buah hati pertama kali membuat Moms dan Dads penasaran dengan pertumbuhannya.
Salah satu yang membuat Moms dan Dads penasaran adalah pertumbuhan bayi 4 bulan.
Pada usia 4 bulan, sebagian besar bayi mencapai pencapaian fisik yang cukup signifikan terutama berat lahir mereka akan bertambah.
Baca Juga: Gerakan Janin 4 Bulan Belum Aktif? Simak Beberapa Hal Wajib Diketahui oleh Ibu Hamil Berikut Ini
Rata-rata, Si Kecil akan memiliki berat setidaknya 13 pon atau lebih pada usia 4 bulan, meskipun setiap bayi berbeda.
Jika bayi Moms lahir prematur, misalnya, mereka mungkin membutuhkan lebih banyak waktu untuk melipatgandakan berat lahirnya.
Pertumbuhan bayi 4 bulan bisa Moms lihat berdasarkan tubuh dan otak.