Nasibnya Berubah Drastis Sejak Divonis Sakit, Pelawak Senior Ini Nekat Banting Setir Dagang Bakso Sebelum Akhirnya Tutup Usia

By Diah Puspita Ningrum, Kamis, 10 Juni 2021 | 15:15 WIB
Mendiang EKO DJ (Instagram.com)

Nakita.id - Apakah kalian masih ingat dengan sosok pelawak sekaligus artis peran Eko DJ?

Eko DJ atau Eko Dari Jawa sempat malang melintang di televisi sebelum perlahan menghilang.

Ia mengawali kariernya sebagai salah satu grup lawak Srimulat.

Ya, komedian bernama asli Eko Koeswoyo ini merupakan salah satu pelawak legendaris yang pernah tergabung dalam grup lawak Srimulat.

Baca Juga: Sudah Rahasia Umum Kalau Artis Senior Ini Pernah Jadi Selingkuhan Pengacara Kondang, Tapi Tak Banyak yang Tahu Sosok Mantan Suami Sah dan 2 Anaknya

Bersama Tarzan, Nunung dan lainnya, Eko DJ sempat menjadi idola dan selebritis terkenal di dunia hiburan.

Namun siapa sangka, ketenaran itu hanya rupanya hanya sementara hingga di akhir hidupnya ia harus banting stir jualan bakso di pinggir jalan.

Seperti diwartakan GridPop, Eko Koeswoyo adalah pelawak kelahiran Malang, Jawa Timur pada 7 Januari 1952.

Meski sempat tergabung dalam grup lawak Srimulat, namun nama Eko sendiri justru mulai melejit ketika ia ikut berperan dalam sinetron Jinny oh Jinny pada 1997 silam.