Kejadian Lucu Dibalik Layar Pembuatan Film Bollywood Menggelitik. Tertangkap Kamera

By Kirana Riyantika, Jumat, 16 Februari 2018 | 16:34 WIB
Khoobsurat (Cosmopolitan)

Nakita.id – Bila berbicara tentang Bollywood, kebanyakan dari kita membayangkan paras para pemainnya yang begitu tampan dan cantik.

Selain itu akting mereka, yang mampu menghipnotis para penggemarnya.

Nah, Moms dalam pembuatan film Bollywood ternyata terdapat kejadian-kejadian lucu lo.

Bahkan, beberapa diantaranya menunjukkan wajah-wajah para seleb Bollywood yang cukup menggelitik.

BACA JUGA:Hati-hati Moms, 6 Makanan Ini Ternyata Bisa Menyebabkan Diare

Penasaran kan, Moms? Dilansir dari cosmopolitan.com, berikut potret kejadian-kejadian lucu dibalik layar film Bollywood.

1. Aamir Khan – Rang De Basanti

Aamir Khan - Rang De Basanti

Film ini mengisahkan tentang proses pembuatan film masa lalu, perjuangan meraih kemerdekaan di India.

Sang sutradara mencari para aktor yang cocok untuk menjadi pemeran dalam filmnya tersebut.

Setelah adanya lika-liku dan perdebatan panjang, ia berhasil mendapat para aktor yang cocok, salah satunya adalah Aamir Khan.

Dalam beberapa adegan di balik layar film, ternyata ada foto Aamir Khan yang jika di film tampak melayang, aslinya ia disangga oleh seorang pria.