Emak-emak Harus Tahu! Tak Hanya Rutin Membersihkan Wajah, Ini 4 Cara Lain Mengecilkan Pori-pori Wajah

By Cecilia Ardisty, Jumat, 2 Juli 2021 | 06:30 WIB
Rutin mencuci wajah membantu mengecilkan pori-pori wajah (freepik)

Nakita.id - Beberapa dari kita memiliki pori-pori wajah besar sehingga terkadang membuat tidak percaya diri.

Sebenarnya kita dapat mengecilkan pori-pori wajah dengan menerapkan beberapa kebiasaan baik.

Lantas, bagaimana cara mengecilkan pori-pori wajah tersebut? 

Baca Juga: Kuncinya Cuma Harus Telaten, Masalah Pori-pori Wajah Besar Bisa Diatasi dengan Cara Sederhana Ini

1. Rutin membersihkan wajah

Cara mengecilkan pori-pori wajah pertama adalah rutin membersihkan wajah dan melakukan eksfoliasi.

Sebelum melakukannya, Moms dapat membuka pori-pori melalui panas atau uap hingga waslap hangat ke wajah.

Moms dapat membersihkan dua kali sehari atau sekali sehari, tetapi jika Moms membersihkan sekali sehari, pilih waktu malam karena sangat penting untuk membersihkannya sebelum tidur.