Jangan Sampai Nyesel Ikuti Trik Membekukan Celana Jeans Ke Freezer, Begini Kata Ahli: Tidak Efektif Tapi...

By Cecilia Ardisty, Jumat, 9 Juli 2021 | 05:30 WIB
Membekukan celana jeans tidak efektif membunuh bakteri (freepik)

Nakita.id - Moms mungkin dengar ada banyak cara membunuh bakteri pada pakaian termasuk celana jeans.

Salah satu cara yang Moms dengar cara membunuh bakteri pada celana jeans adalah membekukannya ke freezer.

Namun, apakah benar membekukan celana jeans ke freezer dapat membunuh bakteri?

Baca Juga: Dijamin Nyesal Baru Tahu, Celana Jeans Lusuh Bisa Kembali Seperti Baru Hanya dengan Garam, Begini Caranya

Sebelumnya, Jason Tetro, peneliti mikrobiologi mengatakan berbagai jenis mikroba akan bertahan dalam pakaian untuk waktu yang berbeda.

Tak hanya itu, sulit untuk mengetahui apakah orang atau permukaan yang Moms kontak terinfeksi mikroba berbahaya.

Jadi, Tetro mengatakan lebih aman Moms mengganti pakaian baru untuk meminimalkan kemungkinan mentransfer mikroba ke permukaan atau orang lain di rumah.