Ternyata Ini yang Terjadi pada Perut Hamil Muda, Apakah Sudah Mulai Terlihat Benjolan di Perut Bumil?

By Riska Yulyana Damayanti, Sabtu, 10 Juli 2021 | 18:00 WIB
Begini kondisi dan bentuk perut hamil muda (Pixabay.com/Fotorech)

Nakita.id - Apakah Moms penasaran dengan bentuk perut hamil muda?

Apakah perut hamil muda sudah bisa terlihat?

Melansir dari Healthline, bentuk perut hamil muda sudah bisa terlihat, namun itu bisa jadi karena kembung trimester pertama bukan karena ukuran rahim.

Pada tahap ini, rahim memang mulai membesar tetapi masih terbilang cukup kecil, sehingga kemungkinan besar itu bukan penyebab celana Moms ketat.

Baca Juga: Selain Perubahan Suasana Hati, Berikut Ciri-ciri Hamil Muda yang Perlu Bumil Ketahui

Perut hamil muda juga akan merasakan kram dan sakit perut.

Mengalami kram ringan atau sakit perut bukanlah hal yang aneh di awal kehamilan.

Rahim mengalami banyak perubahan yang pasti akan menyebabkan ketidaknyamanan.

Kembung saat hamil di trimester pertama bisa membuat sembelit dan gas juga, yang mungkin membuat perut terasa tidak enak.