Tolong Baca Baik-baik! Keampuhan Vaksin Covid-19 Ternyata Bisa Menurun bagi Orang yang Pernah Terkena Virus Corona Jenis Ini

By Ratnaningtyas Winahyu, Kamis, 15 Juli 2021 | 18:30 WIB
Efektivitas vaksin Covid-19 bisa menurun bila terjadi hal ini (Pixabay.com)

Nakita.id – Efektivitas vaksin Covid-19 bisa menurun bagi penyintas virus corona jenis ini.

Jumlah kasus positif Covid-19 di Tanah Air terus meningkat.

Usut punya usut, salah satu penyebabnya adalah lantaran virus corona varian delta yang sudah masuk di Indonesia.

Baca Juga: Beginilah Cara Membersihkan Ruangan Bekas Dipakai Isolasi Mandiri agar Rumah Benar-benar Bersih dari Virus Corona

Seperti diketahui, varian delta merupakan jenis virus corona yang disebut-sebut sangat ganas.

Pasalnya, varian delta ini bisa menular dengan mudah dan cepat dari satu orang ke orang lainnya.

Bahkan, sekalipun seseorang sudah sembuh dan divaksin, virus corona varian delta tidak sepenuhnya lumpuh.