Muncul Bercak Darah Termasuk Ciri-ciri Hamil, Berikut Tanda Kehamilan Lain yang Harus Moms Tahu

By Diah Puspita Ningrum, Senin, 19 Juli 2021 | 10:15 WIB
Ciri-ciri hamil muda salah satunya muncul bercak darah (Freepik)

Nakita.id - Salah satu ciri-ciri hamil yang tidak banyak orang tahu adalah munculnya bercak darah sesudah terjadi pembuahan.

Ciri-ciri hamil ini tidak berbahaya dan cenderung mirip dengan menstruasi.

Maka dari itu, Moms jangan panik ketika mendapati ciri-cici hamil seperti ini.

Menurut Dr.Caroline Tirtajasa, spesialis kebidanan dan kandungan, dikutip dari Kompas.com  flek atau bercak darah ini terjadi saat implantasi atau menempelnya embrio pada dinding rahim atau uterus.

Baca Juga: Agar Kehamilan Tak Berisiko, Lakukan Hal Ini Jika Moms Mulai Merasakan Ciri-ciri Hamil di Bulan Pertama

Perdarahan implantasi (implantation bleeding) ini umumnya terjadi sekitar 8-10 hari setelah terjadinya ovulasi (pembuahan) atau sedikit lebih awal ketimbang datangnya waktu menstruasi.

Pendarahan implantasi terjadi ketika telur yang dibuahi menempel pada dinding rahim wanita untuk memulai proses pertumbuhan kehamilan.

Ini adalah kejadian normal pada wanita hamil, namun banyak wanita sama sekali tidak menyadari hal itu.

Implantasi perdarahan dapat terjadi sekitar satu minggu setelah ovulasi, ketika sel telur yang dibuahi ditanamkan ke dalam lapisan rahim.