Nakita.id - Telur merupakan salah satu bahan makanan yang sangat mudah ditemukan di pasaran.
Telur sendiri mengandung banyak manfaat bagi kesehatan.
Pasalnya, telur mengandung banyak protein dan juga vitamin.
Telur bisa diolah untuk berbagai macam makanan yang lezat dan menyehatkan.
Bisa digoreng, direbus, atau digunakan sebagai pelengkap mi instan.
Makan mi instan tanpa dilengkapi telur tentu saja terasa kurang.
Ya, bagi sebagian orang, makan telur dicampur dengan kuah mi instan merupakan kenikmatan yang luar biasa.