Nakita.id - Vaksinasi covid-19 sedang gencar-gencarnya diberikan oleh pemerintah untuk masyarakat Indonesia.
Dan kini anak dalam rentang usia 12-17 tahun sudah bisa mendapatkan vaksin covid-19.
Tetapi tidak semua jenis vaksin covid-19 yang bisa didapatkan oleh anak, melainkan hanya Sinovac yang sampai saat ini sudah diperbolehkan.
Baca Juga: Kapan Anak Usia di Bawah 12 Tahun Bisa Dapat Vaksin Covid-19? Kemenkes Beri Jawabannya
Dan vaksinasi covid-19 pada anak ini bisa dilakukan di berbagai tempat layaknya vaksin untuk orang dewasa.
Sekolah pun bisa bekerja sama dengan pemda atau fasilitas pelayanan kesehatan setempat untuk memvaksin murid-muridnya.
Tetapi sebenarnya apakah vaksinasi covid-19 untuk anak ini lancar dilakukan?
Apakah seluruh anak di penjuru Indonesia bisa mendapatkan vaksin covid-19?