Suhu Tubuh Anak Selalu Tinggi

By Ipoel , Jumat, 14 November 2014 | 20:00 WIB
Suhu Tubuh Anak Selalu Tinggi (Ipoel )

TANYA:

Fuji Seinaru Hikari

Dokter saya mau tanya, sebenarnya suhu tubuh anak normalnya berapa derajat? Apakah suhu badan dan kepala itu berbeda? Anak saya sekarang 18 bulan, dari bayi suhu kepalanya sepertinya brbeda, kening anak saya selalu hangat mendekati panas jika dsentuh, dulu sya pikir anak saya demam, tapi ketika sentuh badan suhunya normal, dan ketika dicek dengan termometer di ketiak, suhunya normal di bawah 37.

Dari bayi berlangsung hingga kini, jika sentuh dahinya selalu terasa agak panas. 3 minggu lalu anak saya masuk rumah sakit untuk  operasi palatosisis, tapi 3 hari kemudian anak saya demam dan dinyatakan treserang typus, sampai 9 hari harus dirawat, karena setiap dicek suhu dengan termometer yang ditempelkan di kening selalu menunjukan angka 37 ke atas bahkan kadang 38, sehingga sampai 9 hari tidak diizinkan pulang dengan alasan anak masih demam, padahal anak saya sudah terlihat sangat sehat dan lincah. Setelah beberapa hari saya baru ingat, dan bilang ke suster yang selalu cek, bahwa kepala anak saya memang selalu lebih panas, dan minta agar dicek suhunya di badan, alhasil memang ternyata setelah cek suhu di badan beberapa kali dan dibndingkan dengan di kening, hasilnya jauh beda, di badan di bawah 37, di kening diatas 37. Mohon penjelasannya dok, apakah memang ada beberapa anak yang suhu kepalanya selalu panas seperti anak saya? Mengapa suhu tubuh anak selalu tinggi? Terima kasih

JAWAB:

Suhu tubuh manusia yang normal adalah antara 36,5 sd 37,5C. Pengukuran yang dilakukan pada anggota tubuh yang berbeda, memang kadang dapat berbeda karena terdapat perbedaan ketebalan lapisan kulit.

Seperti yang disebutkan, suhu di kulit kepala memang lebih tinggi, karena di bawah kulit kepala terdapat banyak sekali pembuluh darah. Pengukuran suhu yang paling mudah adalah pada ketiak, dan bila di atas 37.5C maka dianggap demam. Pengukuran yang lain dapat pula dengan alat khusus, diukur pada telinga.

Mengenai perawatan di RS, saya yakin dokter yang merawatnya punya pertimbangan untuk merawat inap anak ibu. Memang masih demam atau tidak menjadi salah satu pertimbangan, tetapi saya yakin ada hal lain yang mendasari terapi yang dilakukan. Sebaiknya untuk hal ini dikonsultasikan langsung pada dokter anak yang merawatnya.

dr.Martinus M. Leman, DTMH, Sp.A

Siloam TB Simatupang, Jakarta Selatan