Nakita.id - Siapa sangka, masih ada daerah yang kebal terhadap virus corona, Moms.
Nyatanya, masih ada beberapa daerah yang warganya belum terinfeksi virus corona sama sekali.
Kita tahu, hampir seluruh dunia ini masih berjuang untuk melawan virus corona.
Berbagai hal dilakukan untuk memutus rantai penularan virus corona, mulai dari menerapkan protokol kesehatan ketat hingga lockdown.
Melansir dari Kompas.com (24/7/2021), masih ada daerah yang warganya belum terinfeksi virus corona, Moms.
Negara nol kasus Covid-19 Berdasarkan pantauan Organsisasi Kesehatan Dunia (WHO) ada 14 negara yang mencatatkan nol kasus Covid-19 sejak awal pandemi merebak.
1. Amerika Samoa
Total kasus Covid-19: 0
Klasifikasi transmisi WHO: tidak ada kasus
Melansir US News, Rabu (21/7/2021) Amerika Samoa adalah sebuah wilayah milik Amerika Serikat yang berada di Samudra Pasifik Selatan.
Amerika Samoa terdiri dari lima pulau dan dua atol atau pulau karang, serta memiliki populasi sekitar 55.000 jiwa.
Wilayah tersebut dapat dijangkau dengan transportasi udara.