Sehatkah Bila Anak Terlalu Banyak Minum Teh Manis

By Ipoel , Kamis, 13 November 2014 | 02:17 WIB
Sehatkah Bila Anak Terlalu Banyak Minum Teh Manis (Ipoel )

TANYA:

Selamat siang Dok. Saya mau tanya, anak saya sekarang usia 3 tahun 2 bulan dengan berat badan 18 kg. Anaknya aktif banget. Minum susunya juga kuat banget. Anakku susah untuk minum air putih. Setiap minta minum dia selalu maunya teh manis. Sehatkah bila anak  terlalu banyak minum teh manis? Betulkah kalau banyak minum yang manis -manis anak jadi susah makan? Karena selama ini memang makannya susah. Terima kasih

Tia Susanti

 JAWAB:

Konsumsi makanan dan minuman yang manis secara terlalu sering tidak dianjurkan karena akan menyebabkan risiko obesitas.

Sedangkan untuk pemberian teh manis, sebenarnya tidak apa asal tidak berlebihan (hanya sekali-sekali) dan tidak banyak menggunakan pemanis (gula). Minum teh diusahakan tidak terlalu sering karena akan mengganggu penyerapan zat besi dari makanan yang dikonsumsi.

Salah satu kesalahan pola makan yang menyebabkan anak sulit makan adalah konsumsi susu (formula) dan makanan/ minuman yang manis yang berlebihan dan berdekatan dengan waktu jam makannya, yang menyebabkan berkurangnya rasa lapar.

Semoga berguna

(dr.Martinus M. Leman, DTMH, Sp.A, Siloam Hospitals TB Simatupang, Jakarta Selatan)