Ciri-ciri Hamil yang Dianggap Berisiko Tinggi Tapi Ternyata Normal, Moms Jangan Sampai Salah Kaprah

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 31 Juli 2021 | 10:25 WIB
Ciri-ciri hamil yang dianggap buruk tapi ternyata normal (Pexels/Tima miroshnichenko)

Nakita.id - Moms terkadang dibuat bingung dengan ciri-ciri hamil yang dirasakan tubuh.

Pasalnya, ciri-ciri hamil pada setiap perempuan bisa berbeda.

Banyak yang menganggap sejumlah tanda ini merupakan ciri-ciri hamil berisiko.

Tapi nyatanya, hal tersebut adalah normal. 

Baca Juga: Dipercaya Jadi Ciri-ciri Hamil Anak Laki-laki, Benarkah Sering Orgasme pada Perempuan Saat Berhubungan Intim Jadi Tanda yang Terpercaya?

Tiga bulan pertama atau trimester pertama mungkin menjadi saat yang cukup riskan karena ibu hamil masih rentan mengalami keguguran.

Pada beberapa ibu gejala kehamilan yang dirasakan bisa berbeda sehingga mungkin timbul rasa ketakutan terkait tanda tersebut.

Seringkali ditakuti atau dicurigai berbahaya, beberapa tanda berikut rupanya normal terjadi pada ibu hamil, khususnya saat kehamilan memasuki usia tiga bulan.

Berikut beberapa tanda yang dimaksud.