Nakita.id - Masalah bau yang muncul dari kulkas memang menjadi hal yang paling menyebalkan bagi ibu-ibu.
Bau kulkas seringkali sangat mengganggu dan aromanya juga tidak sedap.
Bau pada kulkas biasanya muncul karena kulkas terlalu penuh, atau ada sisa makanan yang menumpuk dan akhirnya basi.
Bau juga bisa dihasilkan oleh bakteri yang menempel di berbagai bagian kulkas karena kulkas jarang dibersihkan.
Bau kulkas ini juga bisa bertahan cukup lama dan akhirnya membuat semua makanan di dalam kulkas jadi ikut beraroma tidak sedap dan menurunkan nafsu makan.
Moms sekarang tidak perlu khawatir lagi, karena bau kulkas bisa hilang dalam waktu yang cepat hanya dengan menggunakan bahan-bahan sederhana, misalnya lembaran koran bekas.