Tolong Jangan Dilakukan Lagi, Kebiasaan Menggantung Handuk di Kamar Mandi Ternyata Bisa Mendatangkan Penyakit Kulit yang Sulit Disembuhkan

By Aulia Dian Permata, Jumat, 6 Agustus 2021 | 08:15 WIB
Hentikan kebiasaan menggantung handuk di kamar mandi karena bisa membawa masalah bagi kesehatan (Pixabay.com)

Nakita.id - Meski terkesan sepele, kebiasaan menggantungkan handuk di kamar mandi, meski ternyata menyimpan bahaya yang tersembunyi.

Kamar mandi adalah salah satu ruangan paling penting yang harus ada pada sebuah rumah.

Dikutip dari Kompas.com, rata-rata orang menghabiskan waktu sekitar 30 menit di kamar mandi dalam kurun waktu sehari.

Mulai dari untuk buang air kecil, buang air besar, dan mandi pasti dilakan oleh penghuni rumah setiap harinya.

Baca Juga: Jangan Lagi-lagi Jemur Handuk di Dalam Ruangan Kalau Tak Ingin Anggota Keluarga Alami Masalah Ini

Salah satu hal yang sering dijadikan kebiasaan adalah menggantung handuk di balik pintu kamar mandi.

Hal ini memang dilakukan demi memudahkan saat mandi agar tidak lupa membawa handuk.

Namun, kebiasaan ini ternyata juga bisa membawa bahaya untuk kesehatan, khususnya kesehatan kulit.