Nakita.id - Tak bisa dipungkiri, handuk adalah benda wajib yang Moms dan Dads butuhkan setelah dari kamar mandi.
Meskipun menjadi benda wajib, terkadang Moms dan Dads tidak memperhatikan kebersihan handuk yang dipakai.
Oleh karena itu, Moms dan Dads perlu tahu mencuci handuk berapa kali agar terhindar dari berbagai penyakit.
Sebelumnya, manfaat mandi terutama air hangat untuk kesehatan dapat membantu meredakan nyeri dan ketegangan otot.
Untuk meningkatkannya, Moms dan Dads bisa menambahkan 300 gram garam Epsom dalam bak berisi air panas selama 15 menit.
Di sisi lain, manfaat mandi lainnya adalah membantu tidur nyenyak, meditasi, dan melarikan diri stres sehari-hari.