Ini Dia 4 Barang Favorit Moms Zaman Now Saat Belanja Online

By Soesanti Harini Hartono, Kamis, 22 Februari 2018 | 21:05 WIB
Tips saat berbelanja online (Nextren)

Nakita.id.- Belanja online bisa dibilang sudah menjadi aktivitas harian ibu digital atau digital moms apalagi yang sudah memiliki anak

Berdasarkan hasil riset yang dilakukan oleh The Asian Parent, 73% ibu di Indonesia memilih belanja online.

Platform e-commerce dipilih untuk melengkapi kebutuhan belanja mereka.

BACA JUGA: Jika Berhadapan dengan 4 Zodiak ini, Jangan Heran Jika Mereka Pelit 

“Kami menyadari setiap Ibu menghadapi tantangan untuk membagi waktu antara mengurus keluarga, bekerja dan waktu me time," ujar Rezki Yanuar, Brand Manager Shopee Indonesia saat peluncuran kampanye belanja Super Deal Mom & Baby.

Rezky menambahkan berupaya mempermudah ibu yang sering kali memiliki jadwal yang sangat ketat dan sedikit waktu luang.

"Maka itu kami ingin memberikan pengalaman belanja online yang nyaman bagi mereka untuk berbelanja kebutuhan," tutur Rezki.

Berikut adalah 4 barang favorit saat Moms belanja online:

1. Popok Bayi

Popok bayi sekali pakai atau diapers sudah jadi kebutuhan tersendiri bagi Moms.

Pemilihan popok bayi pun harus disesuaikan dengan usia bayi karena kulit bayi lebih sensitif.

Selain itu, pastikan popok bayi anak sesuai ukuran sehingga membuat anak bebas bergerak.