Awas Menu Telur Pindang Ini Bikin Lupa Diet, Mom!

By Sajian Sedap, Senin, 26 Februari 2018 | 21:14 WIB
Telur Pindang (Sajian Sedap)

Nakita.id - Telur Pindang  cocok banget disajkan untuk lengkapi menu harian kita. 

Telur dan kuah santan yang gurih semakin nikmat disantap dengan nasi hangat. 

Wow! Bikin kita lupa diet, deh, Moms!

Waktu: 45 Menit

Sajian: 8 Porsi

Bahan:

8 butir telur, rebus

4 butir bawang merah, iris tipis

2 siung bawang putih, iris tipis

3 buah cabai hijau keriting, iris tipis

3 buah cabai merah keriting, iris tipis

2 lembar daun salam

200 ml air

50 ml santan instan

3 sendok makan kecap manis

1 sendok teh garam

2 sendok makan minyak, untuk menumis

Cara Membuat Telur Pindang:

1. Tumis bawang merah, bawang putih, cabai, dan daun salam sampai harum. Masukkan telur. Aduk rata.

2. Tuang air. Tambahkan santan, kecap manis, garam, dan merica. Aduk rata. Masak sampai bumbu meresap. Angkat.

BACA JUGA: Sering Banget Salah, Ini Cara Benar Mencairkan Ayam Yang Belum Banyak Ditahu Orang