Pasti Banyak yang Belum Tahu, Bukan Cuma Ketombe dan Kutu, Ternyata Kulit Kepala Gatal juga Bisa Disebabkan Hal Sepele Ini

By Cecilia Ardisty, Jumat, 13 Agustus 2021 | 13:30 WIB
Kulit kepala gatal karena ketombe dan kutu (Pexels.com)

Nakita.id - Siapa saja pasti terganggu dengan kulit kepala gatal bahkan memengaruhi rasa percaya diri Moms dan Dads.

Kulit kepala gatal muncul bisa jadi Moms dan Dads melakukan kesalahan saat mengeringkan rambut.

Namun, apakah benar penyebab kulit kepala gatal karena kesalahan saat mengeringkan rambut? Yuk, simak penjelasannya seperti dilansir dari Mind Body Green.

Baca Juga: Moms, Yuk Kenali 4 Jenis Batuk Pada Anak dan Cara Meredakannya

Sebelum mengetahuinya, Moms dan Dads perlu tahu penyebab kulit kepala gatal menurut American Academy of Dermatology Association.

Pertama, ketombe. Jika kulit kepala Moms dan Dads kering dan gatal lalu melihat serpihan pada rambut atau pakaian, Moms dan Dads mungkin mengalami ketombe.

Kedua, reaksi terhadap produk perawatan rambut. Kulit kepala gatal, kering, dan terkelupas memberitahu Moms dan Dads bahwa kita perlu membilas sampo dari rambut dengan lebih baik.

Ketiga, biduran. Benjolan merah, terangkat, dan sangat gatal yang dapat terbentuk di mana saja di kulit termasuk kulit kepala.