Jenuh Ngontrak Terus dan Ingin Segera Punya Rumah Impian? Ini Cara Cepat Mengumpulkan Uang Untuk Beli Rumah Meski Gaji Pas-pasan

By Kirana Riyantika, Minggu, 22 Agustus 2021 | 13:33 WIB
Ini cara cepat beli rumah impian meski gaji pas-pasan (Pexels/Max Vakhtbovych)

Nakita.id - Memiliki rumah sendiri tampaknya jadi impian hampir setiap orang ya, Moms.

Tinggal di rumah sendiri bisa membuat Moms merasa nyaman dan bebas untuk bereksplorasi, misalnya dalam hal penataan ruang.

Sayangnya, tiap tahun harga tanah dan rumah semakin naik saja.

Baca Juga: Bisa Buat Seisi Rumah Kena Penyakit, Mulai Sekarang Tolong Jangan Lagi Simpan Tempe di Kulkas

Hal ini membuat banyak orang kesulitan memiliki rumah.

Tenang Moms, ada beberapa tips supaya bisa mengumpulkan uang untuk membeli rumah secara cepat. Berikut ulasannya melansir USA Today:

Jelajahi pasar

Moms perlu menjelajahi pasar untuk mendapatkan harga yang terjangkau.

Biasanya, bila menginginkan harga murah Moms akan mendapatkannya bila rumah berada di pinggiran kota.

Sedangkan rumah di tengah kota umumnya berharga mahal, namun dekat dengan fasilitas umum.