Jangan Sampai Tak Tahu karena Dapat Mengancam Nyawa, Yuk Cari Tahu 4 Penyebab Kanker Usus Besar

By Cecilia Ardisty, Selasa, 24 Agustus 2021 | 13:00 WIB
Penyebab kanker usus besar (Pexels.com)

Nakita.id - Setiap orang pasti tidak mau terkena masalah kesehatan, baik saat muda hingga lanjut usia nanti.

Namun, tak ada salahnya, kita mengetahui masalah kesehatan yang menyerang pada orang lanjut usia.

Salah satu masalah kesehatan yang menyerang pada orang lanjut usia adalah kanker usus besar.

Meskipun biasanya menyerang orang lanjut usia, kanker usus besar bisa saja bisa menyerang orang dengan usia berapa pun.

Baca Juga: Moms, Yuk Kenali 4 Jenis Batuk Pada Anak dan Cara Meredakannya

Masalah kesehatan ini umumnya dimulai sebagai gumpalan kecil sel non-kanker (jinak) atau disebut polip yang terbentuk di bagian dalam usus besar.

Kemudian, beberapa polip ini bisa menjadi kanker usus besar dan ukuran polip mungkin kecil, serta hanya menghasilkan sedikit gejala.

Oleh karena itu, dokter merekomendasikan tes skrining rutin untuk membantu mencegah kanker usus besar dengan mengidentifikasi dan menghilangkan polip sebelum berubah menjadi kanker.

Lantas, apa penyebab kanker usus besar? Yuk, cari tahu penjelasannya dilansir dari Kompas.com.