Nakita.id - Ternyata banyak cara mengatasi uban di usia muda, loh.
Uban bisa muncul pada orang yang usianya muda sekalipun.
Pasalnya, banyak penyebab uban muncul di usia muda, seperti karena keturunan hingga pola hidup yang salah.
Namun, jangan khawatir, ada beberapa cara mengatasi uban di usia muda, dilansir dari Stylecraze.com.
Baca Juga: Akhirnya Ada Cara Mengatasi Uban di Usia Muda Hanya dengan Lidah Buaya, Begini Triknya
1. Minyak almond dan jus lemon
Mulanya panaskan 2 sendok minyak almond selama kurang lebih satu menit sampai hangat.
Tambahkan 2 sendok teh jus lemon ke dalamnya.
Aduk lalu balurkan minyak tersebut pada kuit kepala dan rambut.
Tindak lanjuti dengan sampo dan kondisioner. Ulangi ini dua kali seminggu.