Ternyata Begini Berbagai Persiapan yang Dilakukan Para Orangtua Melepas Anaknya untuk Melakukan PTM Terbatas

By Shinta Dwi Ayu, Senin, 30 Agustus 2021 | 17:15 WIB
Persiapan yang dilakukan para orangtua saat melepas anaknya PTM (Freepik.com)

Nakita.id - Beban para orangtua kini mulai berkurang di tengah pandemi Covid-19.

Bagaimana tidak, orangtua kini bisa bernapas lega karena beberapa sekolah sudah diizinkan melakukan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas.

Seperti diketahui, selama hampir dua tahun, orangtua harus mendampingi anaknya sekolah di rumah.

Baca Juga: Hari Pertama Dilaksanakan, Sejumlah Sekolah Mengaku Siap Terapkan Sistem Belajar Ini dalam PTM Terbatas

Selama diterapkannya Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ), para orangtua seolah dituntut agar bisa menjadi guru untuk Si Kecil.

Kendala yang sering dialami adalah banyaknya orangtua yang keteteran karena harus bekerja sekaligus mendampingi anaknya PJJ di rumah.

Belum lagi, banyak anak yang kurang disiplin selama menjalani PJJ.