Tolong Jangan Dilakukan Kalau Masih Sayang Nyawa, Makan Nasi Sisa Kemarin Ternyata Mengandung Bakteri Jahat Ini

By Aulia Dian Permata, Rabu, 1 September 2021 | 07:00 WIB
Bahaya makan nasi sisa kemarin (Freepik.com)

Nakita.id - Kebiasaan menyimpan nasi sisa kemarin untuk kemudian dimakan lagi di hari ini masih sering dilakukan banyak orang.

Kebanyakan merasa bahwa sayang kalau harus membuang nasi sisa kemarin.

Padahal, walau masih terlihat bagus dan layak dikonsumsi, nasi sisa kemarin mengandung bakteri yang tidak baik untuk kesehatan tubuh.

Sering mengonsumsi nasi sisa kemarin juga bisa membawa masalah kesehatan untuk keluarga.

Dikutip dari GridHEALTH.ID, nasi sisa kemarin diketahui mengandung bakteri Bacillus Cereus.

Bakteri ini dapat menyebabkan gangguan kesehatan pada tubuh orang yang memakannya.

Baca Juga: Iseng Tambahkan Lemon Saat Masak Nasi, Perempuan Ini Ketagihan karena Kaget Alami Hal Tak Terduga pada Keluarganya