Mitos Vs Fakta Kehamilan: Benarkah Berjalan Kaki Bisa Mengurangi Risiko Komplikasi Selama Kehamilan dan Persalinan? Begini Penjelasannya

By Shinta Dwi Ayu, Kamis, 2 September 2021 | 14:41 WIB
Mitos Vs fakta kehamilan: berjalan kaki bisa mengurangi risiko komplikasi selama kehamilan dan persalinan. (pexels.com)

Nakita.id - Mitos Vs fakta kehamilan: begini penjelasan tentang berjalan kaki bisa mengurangi risiko komplikasi selama kehamilan dan persalinan. 

Selama hamil Moms tentu akan mengalami berbagai keluhan yang membuat tubuh tidak nyaman. 

Seperti mual, muntah, pusing, bahkan sulit untuk makan dan bergerak.

Baca Juga: Inilah Deretan Mitos Tumbuh Kembang Anak yang Paling Sering Dipercaya, Dokter Ungkap Faktanya

Namun hal tersebut harusnya bukan jadi suatu alasan untuk Moms malas bergerak selama menjalani kehamilan.

Moms juga harus aktif melakukan berbagai kegiatan termasuk berolahraga.

Mungkin sebagian besar ibu hamil akan merasa khawatir jika harus berolahraga.

Karena banyak yang menilai berolahraga bisa membuat bayi yang sedang berada di dalam kandungan Moms akan bahaya.

Namun hal tersebut nyatanya salah Moms, para ahli justru menyarankan agar para ibu hamil rutin melakukan olahraga.

Akan tetapi jenis olahraga yang dilakukan harus sesuai, dan durasinya jangan berlebihan.

Jalan kaki secara rutin saja bisa jadi olahraga yang cukup efektif bagi ibu hamil.

Bahkan ada yang mengatakan, rutin berjalan kaki bisa mengurangi risiko komplikasi selama kehamilan dan persalinan.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan: Sering Menangis Selama Hamil Jadi Salah Satu Penyebab Keguguran? Ketahui Kebenaran Sebenarnya Di Sini

Lantas mitos Vs fakta kehamilan: benarkan berjalan kaki bisa mengurangi risiko komplikasi selama kehamilan dan persalinan?

Jawabannya adalah benar Moms, melansir dari Kompas.com salah satu studi meunjukan bahwa wanita yang berolahraga secara teratur atau sekedar berjalan kaki bisa menurunkan risiko lebih rendah terkena diabetes gestasional atau menjalani operasi caesar yang tidak direncanakan. 

Juga membantu menjaga berat badan yang sehat serta mengurangi kolesterol, sehingga dapat menyeimbangkan tingkat tekanan darah selama kehamilan.

Seain itu, rutin berjalan kaki ternyata bisa membuat ibu hamil tidur lebih nyenyak loh Moms.

Jalan kaki dapat membantu ibu hamil tidur lebih nyenyak dengan membakar energi berlebih. 

itu membuat ibu hamil merasa lebih lelah dan dapat lebih mudah tertidur maupun tidur lebih lelap.

Manfaat lain dari berjalan kaki adalah meningkatkan peluang persalinan normal lo Moms.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan, Benarkah Ibu Hamil yang Malas Gerak 'Mager' akan Kesulitan Saat Melahirkan?

Rajin jalan kaki selama kehamilan meningkatkan fleksibilitas dan mengencangkan otot-otot pinggul.

Hal tersebut dapat membantu persalinan yang lebih cepat, lebih mudah, dan bebas rasa sakit.

Jalan kaki di pagi hari bermanfaat untuk melahirkan secara normal.

Nah itu dia penjelasan tentang mitos Vs fakta kehamilan: berjalan kaki bisa mengurangi risiko komplikasi selama kehamilan dan juga persalinan.