Bukan Cuma Eyebrow Pencil, Ternyata Ada 6 Jenis Produk Alis untuk Berbagai Bentuk Wajah

By Kintan Nabila, Senin, 6 September 2021 | 17:30 WIB
Macam-macam eyebrow mascara (Freepik.com/drobotdean)

Nakita.id - Riasan alis merupakan salah satu bagian yang paling penting dari rangkaian makeup wajah.

Bentuk alis yang sempurna akan menciptakan fitur wajah yang tegas dan menarik.

Namun, Moms tak perlu khawatir apabila memiliki tipe alis yang sulit diatur.

Kini, berbagai merek kecantikan telah menghadirkan macam-macam produk alis yang cocok untuk semua bentuk wajah.

Melansir dari Beauty Junkees, berikut ini berbagai jenis produk alis yang cocok untuk Moms.

Baca Juga: Dijamin Nyesel Baru Tahu, Ahli Beberkan Rahasia Bikin Alis Tebal Natural Cuma Pakai Pensil Alis dengan Cara Seperti Ini

1. Eyebrow pencil

Pensil alis adalah produk yang paling populer untuk para pemula, karena mudah digunakan dan cocok untuk semua bentuk wajah.

Biasanya digunakan para Moms yang bentuk alisnya tidak simetris dan terdapat bagian kosong.

Gunakan pensil alis, mulai dari ujung luar hingga membentuk lengkungan ke dekat ujung mata. Penuhi juga bagian alis yang kosong, ya.