Manfaat Daun Jambu Biji untuk Penderita Diabetes Sudah Tak Diragukan, Tapi Tolong Orang-orang dengan Kondisi Kesehatan Seperti Ini Dilarang Minum Air Rebusan Daun Jambu Biji, Siapa Saja?

By Aullia Rachma Puteri, Jumat, 10 September 2021 | 09:00 WIB
Ornag-orang dengan kondisi kesehatan seperti ini dilarang minum air rebusan daun jambu biji (Pexels.com)

Nakita.id - Pengobatan alternatif dari bahan alami daun jambu biji untuk penderita diabetes memang sudah tidak bisa diragukan lagi.

Pasalnya sudah banyak peneliti yang menyarankan daun jambu biji untuk penderita diabetes sebagai usaha untuk sembuh dari penyakit mematikan tersebut.

Mengutip dari Mayo Clinic, daun jambu biji dinilai dapat menurunkan kadar glukosa dalam tubuh tanpa ada membuat peningkatan kadar insulin.

Ini tentunya bagus bagi para penyandang diabetes.

Baca Juga: Kapok Tahunya Baru Sekarang, Orang Hebat Beberkan Fakta Minum Teh Daun Jambu Biji Bisa Bikin Tubuh Alami Keberuntungan Ini

Peneliti juga menemukan bahwa daun jambu biji dapat membantu menurunkan kadar gula dalam darah.

Kemudian, peneliti juga menemukan bahwa daun jambu biji dapat mengurangi aksi enzim yang dikenal sebagai alpha-glucosidase.

Itu sebabnya ahli menyarankan untuk penyandang penyakit diabetes mengonsumsi obat alami dari daun jambu biji yang diolah jadi air rebusan daun jambu biji.

Namun sayangnya, orang-orang dengan kondisi kesehatan seperti ini dilarang minum air rebusan daun jambu biji.