Moms Wajib Tahu, Ternyata Daun Kemangi Bermanfaat bagi Kesehatan Kulit!

By Amallia Putri, Selasa, 14 September 2021 | 16:00 WIB
Tak banyak yang tahu, kemangi ternyata baik untuk kesehatan kulit (Pixabay.com/tookapic)

Nakita.id - Daun kemangi memang paling sedap kalau dimanfaatkan untuk hidangan.

Biasanya, daun kemangi kita santap bersama hidangan sebagai lalapan.

Rasanya segar dan aromanya wangi sehingga menambah nafsu makan.

Ada juga kemangi dimanfaatkan sebagai bahan baku masakan juga.

Misalnya, saat Moms di rumah memasak hidangan tom yam untuk disantap bersama Dads dan si Kecil.

Rasanya asam dan gurih, ditambah aroma daun kemangi yang menggugah selera.

Bisa juga digunakan untuk tumis ayam pedas atau rica-rica.

Kemangi juga sering dimanfaatkan untuk penambah aroma pada steak atau pasta.

Baca Juga: Nyesal Baru Tahu, Cukup dengan Makan Daun Kemangi Bisa Bikin Tubuh Terhindar dari 4 Penyakit Berbahaya Termasuk Kanker

Tapi, tahukah Moms bahwa kemangi tak hanya bermanfaat untuk bahan masakan saja.

Kemangi ternyata baik untuk kesehatan kita.

Dengan memakan daun kemangi, kita bisa mengurangi potensi terkena penyakit, seperti kanker.

Namun, daun kemangi diketahui juga baik untuk kesehatan kulit kita.

Dilansir dari Healthline, daun kemangi mengandung berbagai macam mineral yang biasanya juga digunakan untuk bahan baku skincare.

Kemangi ternyata bisa untuk mencegah penuaan dini.

Bagaimana bisa?