Nakita.id - Setiap orang sudah sepantasnya menjaga kesehatannya dengan optimal, termasuk menjaga kesehatan organ tubuh yang sangat vital untuk kehidupan sehari-hari.
Mata misalnya, merupakan salah satu organ tubuh dan pancaindra yang memiliki fungsi penting.
Menggunakan mata, Moms bisa melihat segala keindahan yang diberikan Tuhan juga memudahkan berbagai aktivitas karena mata adalah jendelanya dunia.
BACA JUGA: Selalu Tampil Polosan, Begini Gaya Keseharian
Yuk, rawat mata dengan baik dengan cara menghindari kebiasaan-kebiasaan yang bisa mengganggu fungsinya.
Sayangnya, berbagai kebiasaan itu mungkin sering dilakukan dan tidak disadari dapat mengganggu fungsi mata.
Apa sajakah? Berikut di antaranya:
1. Membaca sambil tiduran
Membaca sambil tiduran memang menyenangkan ya Moms.
Namun, membaca dengan cara seperti itu membuat Moms sulit mengatur jarak mata yang baik dengan buku.
BACA JUGA: Seharga 10 Miliar! Begini Mewahnya Rumah Selebriti , Nikita Willy
Ini dapat menyebabkan mata pegal dan lelah, yang berakibat pada kerusakan mata.