Bisa Jadi Aktivitas #FamilyQuality yang Kreatif Bersama Keluarga, Yuk Bikin Kebun Sayur dan Rempah-rempah di Dapur! Begini Caranya

By Kintan Nabila, Minggu, 19 September 2021 | 17:30 WIB
Menanam sayuran di dapur bisa menjadi kegiatan #FamilyQuality (Pexels.com)

Nakita.id - Berkebun bisa menjadi aktivitas #FamilyQuality yang menyenangkan bersama keluarga di rumah.

Apabila Moms tak punya halaman yang luas, kini berkebun bisa dilakukan di dapur, lo!

Moms bisa menanam herbal, rempah-rempah atau sayuran organik yang hasil panennya lebih sehat.

Melansir dari Bright Side, begini cara kreatif membuat kebun kecil di dapur.

Baca Juga: Ajak Anak #FamilyQuality Berkebun di Belakang Rumah Ternyata Membuat Si Kecil Jadi Seperti Ini, Salah Satunya Memperbaiki Mood

1. Terapkan teknik vertikal garden

Apabila ukuran dapur tidak terlalu luas, terapkan teknik vertical garden dengan memakai media tanam pot atau polybag yang disusun ke atas.

Media tanam yang bisa digunakan seperti, humus, sekam padi, sabut kelapa, dan lainnya.

Mulailah dengan tanaman rempah-rempah, seperti jahe, kunyit, dan kencur.

Pilihlah satu atau dua jenis tanaman saja karena jika semakin banyak bisa bikin dapur tampak kotor.