Eh Jangan Buang Minyak Goreng Bekas, Ini Sederet Aturan Menggunakan Minyak Goreng Bekas, Salah Satunya Hilangkan Baunya Pakai Serai

By Kirana Riyantika, Selasa, 28 September 2021 | 06:00 WIB
Ini aturan menggunakan minyak goreng bekas, salah satunya pakai serai untuk menghilangkan bau (Pexels.com/Cottonbro)

Nakita.id - Ketika menggoreng ayam atau gorengan lainnya biasanya menggunakan minyak goreng yang banyak.

Menggoreng menggunakan minyak yang banyak bisa menyebabkan gorengan matang sempurna.

Namun, tentunya Moms bingung mau diapakan minyak goreng bekas yang cukup banyak.

Membuang minyak goreng bekas seperti menyia-nyiakannya.

Baca Juga: Pasti Nyesal Baru Tahu, Tikus di Rumah Dijamin Langsung Mati Kaku Hanya dengan Minyak Goreng, Begini Caranya

Terlebih, harga minyak goreng yang cukup mahal.

Melansir epicurious, berikut beberapa aturan menggunakan minyak goreng bekas:

Pilih jenis minyak dengan bijak

Setiap minyak memiliki titik asap tertentu. Titik asap merupakan suhu saat minyak mulai rusak dan berasap.

Karena proses penggorengan membutuhkan suhu tinggi, maka sebaiknya pilih minyak dengan titik asap tinggi supaya tidak mudah rusak.