Agar Anak Cerdas, Ayah Bisa Tiru Kebiasaan Pagi Hari Suami Sandra Dewi

By Gisela Niken, Sabtu, 3 Maret 2018 | 10:43 WIB
Agar anak cerdas, ada kebiasaan yang bisa ditiru (Instagram) ()

Nakita.id - Setiap orangtua pastinya ingin agar anak cerdas.

Membuat anak jadi lebih cerdas bahkan dilakukan sejak ia masih bayi.

Ada banyak hal memang yang bisa Moms dan Dads lakukan sejak anak masih bayi.

Stimulasi yang tepat pastinya akan membantu perkembangan otak anak, salah satunya adalah mengajak bayi ngobrol.

BACA JUGA: Ini 4 Resep Sederhana Agar Anak Cerdas dan Bahagia

Siapa sangka kebiasaan sederhana ini memainkan peran penting untuk tumbuh kembangnya.

Hal inilah yang dilakukan oleh Harvey Moeis, suami dari artis Sandra Dewi.

Terlihat dari akun instagram milik anaknya, @raphaelmoeis, sang suami sedang melakukan kebiasaan yang dilakukan di pagi hari.

 Dalam video tersebut terlihat Harvey sedang ngobrol dengan sang anak.

Meski terlihat sepele dan sederhana, nyatanya hal tersebut memang membantu perkembangan otak Si Kecil.

Kenapa ya obrolan bisa membuat bayi cerdas?

Bayi cenderung memerhatikan dan merespon percakapan orang dewasa.