Nakita.id - Munculnya flek hitam di wajah memang menjengkelkan.
Pasalnya, adanya flek hitam di wajah bisa membuat Moms kehilangan rasa percaya diri.
Hal ini akhirnya membuat Moms mencari cara menghilangkan flek hitam pada wajah.
Tapi, sebelum itu, Moms harus tahu dulu kenapa flek hitam di wajah bisa muncul dan susah sekali dihilangkan.
Ada beberapa faktor munculnya flek hitam di wajah.
Satu, karena sering terpapar sinar matahari. Moms yang sering keluar rumah atau bekerja di luar ruangan akan sering terpapar sinar matahari.
Sinar ultraviolet yang sering memapar wajah bisa membuat flek hitam di wajah muncul.
Dua, bekas jerawat juga bisa membuat flek hitam di wajah.