Tabloid-Nakita.com – Beberapa Mama mungkin mengalami gejala awal kehamilan yakni kelelahan. Gejala ini ternyata umum terjadi karena adanya perubahan hormon dan perubahan tubuh di awal kehamilan. Mama bisa mengatasi kelelahan saat hamil dengan berbagai cara berikut ini. Mengatasi kelalahan ini perlu dilakukan agar Mama tetap aktif meski dalam kondisi hamil.Baca juga: 4 alasan ibu hamil tidak boleh berdiri terlalu lama
Kelelahan mungkin terjadi sepanjang trimester pertama kehamilan. Rasa lelah ini mungkin terjadi sepanjang hari sehingga Mama cenderung stres karena tidak memiliki energi untuk melakukan banyak aktivitas. Rasanya seperti habis tidur selama 10 hingga 12 jam tidur namun bangun dengan masih merasa lesu dan lelah. Hal ini bisa jadi karena tubuh mengalami perubahan metabolisme yang besar karena pertumbuhan janin.Baca juga: Tip mengatasi kelelahan menjelang persalinan
Banyak Mama yang tetap beraktivitas penuh sehingga membuat mereka semakin sering kelelahan. Istirahat yang tepat menjadi cara yang perlu Mama lakukan. Ketika tubuh mulai merasa lelah cobalah untuk berbaring dan beristirahat lebih awal. Pada siang hari, tak ada salahnya sejenak meluruskan kaki atau berbaring agar mengurangi rasa lelah.
Beberapa kasus kelelahan saat hamil terjadi karena gaya hidup. Stres menjadi salah satu faktor Mama menjadi lebih mudah lelah. Mama tak perlu mengubah jadwal kegiatan sehari-hari. Mama hanya perlu mengubah gaya hidup. Pilihlah dan ikuti aneka kegiatan yang memberikan rasa santai dan rileks pada diri Mama. Berolahraga ringan juga membantu sebab aliran darah yang semakin cepat dan kencang sat hamil membantu Mama lebih berenergi.Baca juga: 5 manfaat berolahraga saat hamil
Mama juga perlu menghindari kafein dan makanan ringan yang mengandung gula untuk mengatasi kelelahan saat hamil. Kekurangan zat besi akan membuat Mama semakin lemah. Kandungan gula juga lebih baik didapatkan dari buah. Gula yang didapatkan dari makanan ringan hanya memberikan dorongan di awal saja. Jika kelelahan yang Mama rasakan disertai dengan pingsan, sesak nafas dan jantung berdebar itu artinya ada sesuatu yang terjadi dan perlu mendapatkan penanganan dari dokter.
(Niken/Kidspot)